Kamis, 18 Oktober 2012

Bank BRI Peduli Kesehatan Warga Batam

LEMBAGA perbankan terkemuka Indonesia, Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Batam menggelar pemeriksanaan dan pengobatan gratis, di Kantor Cabang Pembantu Bank BRI, Batam Centre, Senin (5/3/2012) mulai pukul 08.30 WIB.

Kegiatan sosial kemasyarakatan di bidang kesehatan yang digelar Bank BRI tersebut dihadiri sekitar 200 pensiunan Tentara Nasional Indonesia (TNI), pensiunan Polisi, pensiunan Pegawai Negeri Sipil (PNS), dan masyarakat umum dari berbagai tempat di kota Batam. Pemeriksaan dan pengobatan gratis ini ditangani Dr Dewi, dan dua perawat.
Pimpinan Cabang Bank BRI Batam Gafyunedi atau akrab dipanggil Yon menyebutkan, kegiatan sosial kemasyarakatan ini digelar setiap tahun oleh Bank BRI.
‘’Bentuk kegiatan sosial kita bermacam-macam. Khusus Maret ini, kita menggelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis Bagi Pensiunan di Batam,’’ papar Yon didampingi humas Bank BRI Cabang Batam Syafrizal di sela-sela pengobatan.
Yon yang mulai memimpin Cabang Bank BRI Batam sejak 1 Januri 2012 itu menambahkan, meskipun dalam spanduk acara ini disebut pengobatan untuk pensiunan TNI, Polri dan PNS, namun dalam pelaksanannya Bank BRI membuka kesempatan pengobatan tersebut untuk masyarakat umum lainnya.
Malah, ketika ada nasabah Bank BRI selesai mengadakan transaksi perbankan, dengan ramah langsung diajak untuk memeriksakan kesehatan dan mendapat obat gratis. Usai mendapat obat, orang-orang tua tadi disuguhkan bubur kajang hijau, telur, dan minuman.
Yon menyebutkan, untuk menyukseskan event kesehatan ini, tim Bank BRI  telah mamasang spanduk, dan menyebarkan informasi ke beberapa tempat sejak Kamis (1/3/2012). Tidak cukup memberikan informasi, seluruh personel Bank BRI melakukan ‘’jemput bola’’ dengan mendatangi rumah pensiunan TNI Polri dan masyarakat Batam. Dengan menggunakan mobil,  pensiunan TNI Polri dan masyarakat Batam tadi langsung dibawa ke kantor cabang Bank BRI Batam Centre.
‘’Melihat banyaknya orang-orang tua kita (pensiunan TNI, Polri, red) dan masyarakat umum yang datang, menunjukkan bahwa pelayanan,  kecepatan, dan keramahan yang Bank BRI berikan selama ini telah diterima dan mendapat tempat di hati masyarakat Batam,’’ tegas Yon.
Ke depan lanjut Yon, keluarga besar Bank BRI Batam yang memiliki motto Melayani dengan Setulus Hati itu akan meningkatkan kualitas dan kuantitas program sosial untuk masyarakat Batam.
‘’Lewat kegiatan kesehatan ini, rasa cinta dan kedekatan perasaan masyarakat Batam terhadap Bank BRI akan semakin tinggi. Pada tahapan selanjutnya, kita berharap para pensiunan dan masyarakat Batam serta keluarga besarnya bisa menjadi nasabah tetap di Bank BRI Batam,’’ sebut Yon.
Bicara tentang kondisi perbankan, Yon hanya menjawab singkat, bahwa tahun 2012, Bank BRI Batam mencapai 105 persen dalam upaya menarik nasabah baru.

(suprizaltanjung.wordpress.com - October 4, 2012)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar